Alt/Text Gambar

Minggu, 23 September 2012

0 Putih Abu-Abu

Date: Minggu, 23 September 2012 05.29
Category:
Author: Faisal Amirul Mukminin
Share:
Responds: 0 Comment


Memasuki sekolah baru selalu menjadi ketakutan sendiri buat siswa baru. Berbagai hal muncul di benak kita. Mulai dari gimana beradaptasi dengan sekolah baru, ngadepin kakak kelas, terus gimana pula guru-guru dan pelajarannya.

Namun, lain halnya yang akan terjadi jikalau siswa baru telah mengikuti Masa Orientasi Siswa (MOS). Segala ketakutan yang muncul tak akan seberat yang diduga. Pasalnya, selama MOS para siswa baru telah membuat mereka mengenal lingkungan sekolah bahkan dengan guru dan senior-seniornya.
Selain itu, tetap ada hal-hal yang harus diperhatikan sebagai siswa baru agar tetap survive di sekolah yang baru seminggu mereka huni itu. “Kamu harus sering-sering berkomunikasi dengan kakak kelas. Karena mereka udah duluan di sekolah tentunya mereka lebih tahu gimana cara belajar di SMA”
Dengan saling bertukar pikiran dan banyak bertanya kepada senior adalah cara paling aman untuk memulai belajar di sekolah baru. Yang jelas bertanya dengan sopan dan jangan dengan sikap menantang.

          Banyak hal yang akan kita dapatkan jika akrab dengan senior. Selain soal pelajaran, juga tentang guru yang baik dan ehm… killer. Ngebahas tentang ekskul juga asyik kok. menjadi murid baru jangan pendiam ataupun sombong, karena nggak ada untungnya.

Kita malah dijauhi dan bisa berakibat nggak betah berada di sekolah. Jangan nunggu orang negur kita, tapi kitalah yang harus berinisiatif duluan.

          Sebenarnya, teman-teman yang lain yang takut mengikuti MOS atau nggak sempat ikut MOS sangat disayangkan karena di situlah kita makin kenal dengan teman-teman seangkatan dan selain cara belajar di SMA yang berbeda dengan di SMP banyak orang yang mengatakan cara bergaul dengan teman pun ikutan berubah.

Tidak hanya itu dengan banyaknya aktivitas di SMA, membuat waktu kita sehari-hari nggak terbuang percuma.

Untuk tips, nikmatin deh masa-masa SMA kamu. Jangan sia-siakan karena masa itu nggak akan terulang dua kali. Lagipula, masa SMA adalah masa paling indah, bukan?



Artikel Terkait :



Posting Komentar